Rabu, 26 Oktober 2011

PTK PAI Efektifitas Gabungan Metode Diskusi Dan Card Short Pada Materi Pembelajaran Bahasa Arab


BAB I
PENDAHULUAN

  1. Latar Belakang Masalah
Permasalahan pendidikan yang masih dianggap penting untuk dipecahkan oleh bangsa Indonesia adalah rendahnya mutu pendidikan. Dalam hal ini, pemerintah telah melakukan berbagai usaha untuk meningkatkan mutu pendidikan nasional, usaha tersebut antara lain melalui penyempurnaan kurikulum, pengadaan buku dan alat pembelajaran, perbaikan sarana dan prasarana., peningkatan mutu managemen sekolah atau madrasah, berbagai latihan dan peningkatan kualifikasi guru dan lain sebagainya.
Pendidikan dilaksanakan melalui suatu proses pembelajaran, yaitu suatu upaya membelajarkan sisa untuk belajar. Kegiatan ini akan mengakibatkan siswa mempelajari sesuatu dengan lebih efektif dan efisien.
Terkait dengan perubahan kurikulum, maka tuntutan kearah perbaikan mutu lulusan adalah mutlak untuk ditingkatkan. Salah satu upaya untuk meningkatkan mutu lulusan adalah dengan cara meningkatkan penguasaan dan penggunaan berbagai  metode atau strategi pembelajaran yang beragam. Salah satu diantara sekian banyak pendekatan yang dapat digunakan guru dalam proses pembelajaran yang dipopulerkan pada saat ini adalah untuk memudahkan guru dalam pelaksanaan kurikulum berbasis kompetensi (KBK).
Setiap pendidik atau pengajar harus mengerti dengan jelas tentang tujuan pembelajaran yang ingin dicapai, untuk itu seorang guru harus pandai-pandai memilih atau menggunakan metode yang sesuai atau yang cocok untuk digunakan dalam mengajar, sehingga dengan adanya metode tersebut semua peserta didik dapat memahami mata pelajaran dengan baik dan sempurna, sehingga dapat mencapai hasil belajar yang diinginkan.
            Adapun metode merupakan usaha yang sistematis dan pragmatis untuk mencapai tujuan pendidikan dengan melalui berbagai aktifitas, baik didalam kelas maupun diluar kelas dan juga sangat diperlukan bagi seorang pendidik untuk selalu mengawasi peserta didik di luar lingkungan sekolah bukan hanya didalam lingkungan saja, sehingga tujuan dari pendidikan dapat tercapai semaksimal mungkin. Dalam situasi sekolah., setiap anak didik mempunyai kemampuan belajar dan semangat yang berbeda-beda dalam mempelajari bahasa arab. Oleh karena itu, tugas guru dalam melaksanakan pembelajaran bahasa arabpun harus dapat menggunakan metode yang baik. Karena dalam hal ini menyangkut dengan motivasi siswa dalam mempelajari materi bahasa arab itu sendiri.
Motivasi dalam belajar merupakan hal yang sangat penting dalam segala aktivitas belajat mengajar. Karena sangat pentingnya maka pendidik harus mampu memberikan motivasi kepada siswa. Pada dasarnya memang kesuksesan belajar siswa tidak hanya tergantung pada kemampuan siswa sendiri, tetapi juga tergantung pada bagaimana pendidik menggunakan metode belajar serta memberikan motivasi  belajar pada anak didiknya.
Sebagaimana kita ketahui bahwasanya metode mengajar merupakan sarana interaksi guru dengan siswa dalam kegiatan belajar mengajar. Dengan demikian yang perlu diperhatikan adalah ketepatan metode mengajar yang dipilih dengan tujuan, jenis dan sifat materi pelajaran serta dengan kemampuan guru dalam memahami dan melaksanakan metode tersebut.
Dengan demikian yang dibutuhkan bagi seorang guru adalah menentukan metode yang praktis yang dapat meningkatkan efisiensi belajar siswa. Mengingat metode dalam kegiatan belajar mengajar sangat kompleks.
Kiranya tidak asing lagi apabila mendengar guru-guru agama yang menyatakan keluhan-keluhan tentang pengajaran materi bahasa arab. Hal ini di sebabkan karena adanya factor ketakutan dari siswa itu sendiri yang menganggap materi bahasa arab adalah materi yang menyulitkan untuk dipelajari. Factor lain adalah karena basic (dasar) dari masing-masing siswa itu sendiri yang multi backround.
Sebagaimana fenomena diatas dan beberapa pengamatan yang telah dilakukan oleh penulis terhadap gejala-gejala siswa pada pembelajaran materi bahasa arab yang terjadi dikelas selama beberapa kali pertemuan, maka penulis tertarik untuk mengangkat sebuah karya tulis yang berjudul " Penggunaan Gabungan Metode Diskusi Dan Card Short Untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Pada  Materi Pembelajaran Bahasa Arab Di Kelas  IX F MTsN Tambakberas Jombang" sebagai laporan penelitian tindakan kelas. Dalam hal ini, mengingat sulitnya menemukan metode yang sesuai/ cocok dalam pembelajaran bahasa arab.

  1. Rumusan Masalah
Dari uraian diatas, maka dapat dirumuskan masalah sebagai berikut:
1.      Apakah penggunaan gabungan metode diskusi dan card short dapat meningkatkan motivasi belajar siswa kelas IX F MTsN Tambakberas Jombang?
2.        Bagaimanakah penggunaan gabungan metode diskusi dan card short agar dapat meningkatkan motivasi belajar siswa kelas IX F MTsN Tambakberas Jombang?
  1. Tujuan Penelitian
Penelitian ini, bertujuan untuk:
    1. Mengetahui apakah dengan menggunakan gabungan metode diskusi dan card short dapat meningkatkan motivasi belajar siswa kelas IX F MTsN Tambakberas Jombang dalam pembelajaran materi bahasa arab.
    2. Untuk mengetahui cara kerja atau penggunaan gabungan metode diskusi dan card short sehingga dapat meningkatkan motivasi belajar siswa kelas IX F MTsN Tambakberas Jombang.

  1. Hipotesis Penelitian
a)      Dengan penggunaan gabungan metode diskusi dan card short sebagai cara untuk meningkatkan motivasi belajar siswa kelas IX F MTsN Tambakberas Jombang dalam pembelajaran materi  bahasa arab.
b)      Dengan penggunaan gabungan metode diskusi dan card Short dapat memberikan motivasi belajar siswa kelas IX F MTsN Tambakberas Jombang dalam pembelajaran materi  bahasa arab.


  1. Manfaat Penelitian
Dengan adanya penelitian ini, diharapakan dapt memnerikan kontribusi dalam upaya meningkatkan pembelajaran materi bahasa arab serta dapat menambah khasanah keilmuan kita, khususnya di MTsN tambakberas dan umumnya di Lembaga / instasi sekolah lain. Selain itu dengan adanya penelitian ini diharapkan pula dapat dijadikan bahan acuan untuk mempermudah para guru-guru dalam hal mengajarkan materi bahasa arab sehingga nantinya diharapkan dapat terwujudlah suatu pengembangan dan pembelajaran bahasa arab yang efektif dan professional.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar